KAPOLRI AKAN KENDURKAN PENYEKATAN JIKA VAKSINASI GENCAR SERTA CORONA TERKENDALI

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (doc. kumparan/Rachmadi Rasyad)
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (doc. kumparan/Rachmadi Rasyad)

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berjanji agar pembatasan yang dilakukan di berbagai sektor akan dikendurkan apabila corona terkendali dan masyarakat semakin gencar melakukan vaksinasi. Ia mengatakan bahwa nantinya masyarakat juga dapat melakukan aktivitas seperti biasa.

“Jadi kita lihat apabila nanti laju Covid bisa kita kelola kemudian kita minta untuk vaksinasi digencarkan dan ada satu titik perlahan-lahan kegiatan ini kita kendurkan, maka masyarakat bisa beraktivitas,” jelas Sigit.

Ia pun menilai bahwa masyarakat tidak nyaman dengan pembatasan yang dilakukan saat ini. Namun, hal tersebut memang perlu dilaksanakan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona. Tak lupa, Ia mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Yang kita lakukan pasti membuat masyarakat tidak nyaman, tapi ini semua kita lakukan untuk menjaga keselamatan masyarakat agar tidak terpapar terkait dengan laju pertumbuhan Covid yang tinggi,” kata dia.

“Mari kita jaga kesehatan, ikuti aturan, ikuti PPKM Darurat,” tutupnya.

[source : kumparan]

Related Post

Latest Post